, ,

Lolos ke Piala Dunia 2026? Ini Syarat Timnas Indonesia untuk Mewujudkannya!

Lolos ke Piala Dunia 2026? Ini Syarat Timnas Indonesia untuk Mewujudkannya!

JAKARTA, SEPUCUKJAMBI.ID – Peluang Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026 masih terbuka.

Meskipun kini berada di peringkat keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Saat ini, Timnas Garuda menempati posisi keempat dengan 9 poin dari 8 laga.

Di atas Indonesia, ada Jepang (20 poin), Australia (13 poin), Arab Saudi (10 poin)

Sementara di bawah Indonesia, ada Bahrain dan China, yang sama-sama mengoleksi 6 poin.

Pada 5 Juni 2025, Indonesia akan menghadapi China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Di laga lain, Australia akan menjamu Jepang, sementara Bahrain bertemu Arab Saudi.

Berdasarkan analisis performa, Indonesia berpeluang besar mengalahkan China.

Sementara itu, duel Australia vs Jepang kemungkinan besar berakhir imbang atau kemenangan Jepang.

Jika skenario ini terjadi, maka Australia masih mengamankan posisi runner-up dan otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.

Sedangkan Arab Saudi dan Bahrain akan bersaing ketat untuk memperebutkan tiket ke babak selanjutnya.

Pada pertandingan terakhir Grup C yang berlangsung 10 Juni 2025,  Jepang vs Indonesia (di Jepang), Arab Saudi vs Australia (di Jeddah), China vs Bahrain.

Secara realistis, Indonesia diprediksi sulit mengalahkan Jepang di kandangnya.

Jika skenario ini terjadi, maka total poin maksimal yang bisa diraih Timnas Garuda adalah 12 poin.

Cukup untuk menempati peringkat keempat dan melaju ke fase keempat kualifikasi.

Meski peluang lolos langsung sangat kecil, Indonesia masih bisa melaju ke fase keempat kualifikasi jika mengalahkan China dan menjaga selisih gol.

Saat ini, selisih gol Indonesia adalah -6, Bahrain -8, dan China -13.

Jika Bahrain kalah dari Arab Saudi, maka pertandingan China vs Bahrain menjadi penentu siapa yang finis di peringkat keempat.

Baca juga:  Jelang Indonesia vs Bahrain: Skuad Garuda Siap Bangkit di GBK!

Jika jumlah poin sama, selisih gol akan jadi faktor utama.

Peluang Indonesia lolos langsung ke Piala Dunia 2026 sangat kecil.  Peluang besar Timnas Garuda adalah melaju ke fase keempat kualifikasi. Pertandingan melawan China akan menjadi laga krusial

Timnas Indonesia harus fokus pada setiap laga tersisa agar tetap memiliki kans tampil di ajang sepak bola terbesar dunia. Ayo dukung Garuda untuk terus melaju!. (*)

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Web Design