,

Terpilih dalam Muscablub, Kemas Faried Alfarelly Siap Bawa Pramuka Kota Jambi ke Era Baru

Terpilih dalam Muscablub, Kemas Faried Alfarelly Siap Bawa Pramuka Kota Jambi ke Era Baru

JAMBI, SEPUCUKJAMBI.IDKemas Faried Alfarelly resmi terpilih menjadi Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Jambi pada Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) yang berlangsung di Griya Mayang, Kota Jambi, pada Sabtu (15/3/2025).

Pemilihan ini dilakukan secara demokratis dengan dukungan penuh dari perwakilan 11 kwartir ranting, majelis pembimbing cabang, dan unsur gerakan Pramuka Kota Jambi.

Dengan pengalaman yang luas dalam berbagai organisasi, Kemas Faried Alfarelly dianggap sebagai sosok yang tepat untuk memimpin Gerakan Pramuka Kota Jambi di masa mendatang.

Sebelumnya, Dr. dr. Maulana yang menjabat sebagai Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi periode 2022-2027, terpilih menjadi Wali Kota Jambi pada 20 Februari 2025.

Baca juga:  Kemas Faried Alfarelly Tegaskan Pentingnya Program Perlindungan Sosial, untuk RT di Kota Jambi
Baca juga:  Kemas Faried Tinjau Apel Siaga Bencana, Tegaskan Kesiapan Menghadapi Banjir di Kota Jambi

Oleh karena itu, jabatan Ketua Kwarcab harus digantikan melalui Muscablub.

Ketua panitia Muscablub, Budiman, menjelaskan bahwa proses pemilihan ini bertujuan untuk memilih pengganti Maulana sebagai Ketua Kwarcab, agar ia bisa lebih fokus pada tugasnya sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Kota Jambi.

Dalam muscab luar biasa tersebut, ada dua calon yang bersaing, yaitu Kemas Faried Alfarelly dan Rio Ramadhan, keduanya merupakan anggota DPRD Kota Jambi.

Pemilihan dilakukan melalui musyawarah yang melibatkan seluruh peserta muscab.

Baca juga:  Kemas Faried Alfarelly Puji Langkah Pemkot Jambi, Tertibkan Retribusi Parkir di Kawasan Pasar
Baca juga:  Kemas Faried Alfarelly Dampingi Wali Kota Maulana, Salurkan Bantuan Renovasi Masjid di Program Jambi Kota Taqwa

Maulana, yang sebelumnya terpilih sebagai Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi pada 2022, mengatakan bahwa, meskipun ia harus menyerahkan jabatan sebagai Ketua Kwarcab setelah menjadi Wali Kota, ia akan tetap mendukung kepengurusan yang baru.

“Saya akan mendukung siapapun yang terpilih untuk melanjutkan program-program Pramuka hingga 2027,” ujar Maulana.

Setelah melalui berbagai proses, Kemas Faried Alfarelly akhirnya terpilih sebagai Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi masa bakti 2025-2027.

Dalam sambutannya sebagai Ketua Kwarcab yang baru, Kemas Faried mengungkapkan visi misinya untuk mengembangkan organisasi Pramuka yang profesional dan berkelanjutan.

Baca juga:  Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly Ajak Sinergi dengan Eksekutif, Demi Kesejahteraan Masyarakat
Baca juga:  Pembangunan Jembatan di RT 22 Kampung Bugis, Hasil Aspirasi Kemas Faried Alfarelly

“Kami akan meningkatkan kualitas pembinaan dan pelatihan, serta mengembangkan kapasitas anggota dewasa melalui pelatihan berkelanjutan,” katanya.

Kemas Faried juga menekankan pentingnya menjadikan Pramuka sebagai organisasi yang mandiri secara finansial dan dapat berkolaborasi dengan berbagai pihak.

Sebagai Ketua DPRD Kota Jambi, ia berharap Pramuka bisa menghasilkan generasi unggul melalui pembinaan karakter dan kepemimpinan yang lebih baik.

Sebagai bagian dari program yang telah disiapkan, Kemas Faried berencana mengadakan perkemahan dengan tema pengembangan karakter serta berbagai program untuk membina para pembina Pramuka di Kota Jambi.

Baca juga:  Bencana Longsor dan Banjir Melanda Merangin, Wabup Ajak Warga Waspada
Baca juga:  Bupati Merangin Soroti Penyimpanan Uang, Gubernur Jambi Apresiasi Kerja TPID

Ia juga ingin menggali kembali minat generasi muda, khususnya anak-anak SD dan SMP, untuk mencintai Gerakan Pramuka.

“Saya berharap Pramuka Kota Jambi bisa membangun jaringan dengan berbagai pihak untuk mendukung kemajuan organisasi ini,” ujar Kemas Faried.

Mengakhiri sambutannya, Kemas Faried menegaskan komitmennya untuk mewujudkan moto “Pramuka Berkarya, Kota Jambi Maju dan Bahagia.”(*)

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Web Design