SEPUCUKJAMBI.ID – Lebaran 2025 semakin dekat! Tradisi berbagi THR kepada anak-anak, keponakan, hingga tetangga menjadi momen yang dinantikan. Tapi, berapa nominal yang pas? Simak rekomendasi terbaik berdasarkan usia, hubungan keluarga, dan kondisi keuangan Anda!
1. THR untuk Anak Usia 10-20 Tahun
Nominal THR untuk anak dalam rentang usia ini bisa bervariasi tergantung status hubungan:
🟢 Kategori Keluarga
- Anak sendiri: Rp100.000
- Ponakan (orang tuanya bawa makanan): Rp50.000
- Ponakan (orang tuanya tidak bawa makanan): Rp30.000
- Anak sahabat dekat: Rp30.000
- Anak sahabat jauh: Rp20.000
🔵 Kategori Bukan Keluarga
- Anak tetangga satu RT: Rp15.000
- Anak tetangga satu kompleks: Rp10.000
- Anak yang tidak dikenal: Rp5.000
2. THR untuk Anak Usia di Bawah 10 Tahun
Untuk anak-anak yang lebih kecil, nominalnya bisa lebih kecil tetapi tetap berkesan.
🟢 Kategori Keluarga
- Anak sendiri: Rp50.000
- Ponakan (orang tuanya bawa makanan): Rp25.000
- Ponakan (orang tuanya tidak bawa makanan): Rp20.000
- Anak sahabat dekat: Rp10.000
- Anak sahabat jauh: Rp10.000
🔵 Kategori Bukan Keluarga
- Anak tetangga satu RT: Rp5.000
- Anak tetangga satu kompleks (sudah akrab): Rp5.000
- Anak tidak dikenal: Rp5.000
3. THR untuk Usia di Atas 20 Tahun
Untuk mereka yang sudah dewasa, pemberian THR lebih bersifat opsional.
🟢 Kategori Keluarga
- Anak sendiri: Terserah budget masing-masing
- Ponakan (orang tuanya bawa makanan): Rp50.000
- Ponakan (orang tuanya tidak bawa makanan): Cukup sapa dan tanyakan kabarnya
🔵 Kategori Bukan Keluarga
- Anak sahabat dekat: Saling bertanya kabar saja
- Anak sahabat jauh: Cukup saling menyapa
- Anak tetangga satu RT atau kompleks: Saling sapa dan bertanya kabar
Tips Berbagi THR dengan Bijak
1️⃣ Sesuaikan dengan Budget – Jangan sampai memberi THR di luar kemampuan keuangan Anda.
2️⃣ Gunakan Amplop yang Menarik – Anak-anak lebih senang menerima uang dalam amplop cantik.
3️⃣ Prioritaskan Keluarga – Jika budget terbatas, utamakan THR untuk keluarga dekat.
4️⃣ THR Bukan Sekadar Uang – Kebahagiaan Lebaran juga bisa diwujudkan lewat doa, perhatian, dan kebersamaan.
Dengan panduan ini, Anda tidak perlu bingung lagi menentukan THR yang pas untuk keluarga dan lingkungan sekitar. Selamat berbagi dan selamat Hari Raya! 🌙✨
Tinggalkan Balasan