39 Santri dari Kota Jambi Ikuti Seleksi CBT MQKN 2025, Target Lolos ke Tingkat Nasional

39 Santri dari Kota Jambi Ikuti Seleksi CBT MQKN 2025, Target Lolos ke Tingkat Nasional

JAMBI, SEPUCUKJAMBI.ID – Sebanyak 39 santri dari tiga pondok pesantren di Kota Jambi mengikuti seleksi Computer Based Test (CBT) Musabaqah Qira’atil Kutub Nasional (MQKN) 2025 yang digelar serentak secara daring pada 17–19 Juni 2025.

Seleksi ini merupakan tahap penyisihan tingkat provinsi untuk menentukan santri yang akan melaju ke tingkat nasional di Sulawesi Selatan.

Santri berasal dari:

* Pondok Pesantren As’ad

* Pondok Pesantren Sa’adatuddaren

* Pondok Pesantren Tahfizh Qur’an Arriyadh

Peserta mengikuti berbagai cabang lomba, seperti Fiqih, Ushul Fiqih, Nahwu, Hadis, Tafsir, Akhlak, Tauhid, hingga Tarikh, dengan jenjang mulai dari Wustha, Ulya, hingga Ma’had Aly.

Menurut Kepala Seksi Pendidikan Diniyyah dan Pondok Pesantren Kemenag Kota Jambi, Zamzami, S.Ag, pelaksanaan seleksi berjalan lancar sesuai pedoman teknis dari panitia pusat.

“Santri sangat antusias. Semoga ada yang berhasil lolos ke tingkat nasional,” ujarnya saat memantau hari terakhir pelaksanaan seleksi, Kamis (19/6).

Proses penilaian dilakukan secara terpusat melalui sistem daring mqkn.kemenag.go.id.

Hasil ujian akan diproses secara nasional pada 20–22 Juni 2025. Daftar 10 besar terbaik per cabang lomba akan diumumkan pada 23–27 Juni 2025.

Kemenag Kota Jambi berharap peserta dari daerah ini dapat bersaing dan meraih prestasi di tingkat nasional.(*)

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi
Tags

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Web Design